Find Us On Social Media :

Belum Nongol Juga, Tampang Motor MotoGP Honda 2019, Gara-Gara Lorenzo?

By Joni Lono Mulia, Sabtu, 26 Januari 2019 | 15:35 WIB
Marc Marquez dan Jorge Lorenzo di launching tim Repsol Honda 2019 (Repsol Media)

MOTOR Plus-online.com - Skuat Honda pabrikan, Repsol Honda, menggelar launching timnya di Madrid, Spanyol (23/1/2018).

Namun, sampai beberapa hari belakangan menunggu wujud motor MotoGP Honda terbaru andalan Marc Marquez dan Jorge Lorenzo belum nongol juga.

Beda banget saat tim Ducati pabrikan, Mission Winnow Ducati, launching sesaat peluncuran sudah keluar tampang motor MotoGP Ducati terbaru.

Sepertinya tertundanya profil motor MotoGP Honda anyar berikut pose dengan pembalapnya disebabkan masih cederanya Jorge Lorenzo.

Baca Juga : Komparasi Desain Motor Yamaha R25 VS Ninja 250 dan CBR250RR, Mana Paling Ganteng?

Baca Juga : Seru dan Menegangkan! Jangan Ngaku Bikers Kalau Belum Nonton 4 Film Motor Beken Ini

Jorge Lorenzo mengalami cedera tulang scaphoid pergelangan tangan kiri yang lalu naik meja operasi (21/1/2019).

Dua hari berselang, Jorge Lorenzo turut serta di launching tim Repsol Honda.

Tampak saat peluncuran Jorge Lorenzo gak begitu leluasa karena masih dalam masa penyembuhan.

Bahkan, Jorge Lorenzo sudah dipastikan absen dari tes pramusim MotoGP 2019 di Sepang, Malaysia (6-8/2/2019).

Tampaknya faktor serupa membuat wujud motor MotoGP Honda detail dan pose pembalap Repsol Honda belum jua ada.

Baca Juga : Siapin Duit, Segini Biaya Pembuatan Berbagai Macam SIM di Tahun 2019