Find Us On Social Media :

Amankah Baterai Motor Listrik Honda PCX Electric Saat Terjadi Kecelakaan?

By Reyhan Firdaus, Kamis, 31 Januari 2019 | 16:15 WIB
Sistem baterai di Honda PCX Electric (Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com)

 

MOTOR Plus-online.com - Akhirnya motor listrik Honda PCX Electric, resmi diperkenalkan di Indonesia.

Setelah diperkenalkan saat IMOS 2018, kali ini (31/1/19) teknologinya dibedah oleh PT Astra Honda Motor (AHM).

Salah satu yang ingin diketahui, jelas keamanan baterainya.

Amankah baterai motor listrik Honda PCX Electric, saat terjadi kecelakaan?

Baterai Lithium-ion Honda PCX Electric (Honda)


Pertama, kita simak dulu spek baterai motor Honda PCX Electric.

Diberi nama Honda Mobile Power Pack, baterai ini memiliki tipe Lithium-ion (Li-ion).

Baterainya memiliki daya maksimum 50,4 volt, 20,8 Ampere.

Karena baterainya ada 2, totalnya mencapai 100,8 volt, angka yang besar.