Find Us On Social Media :

Terciduk di Jalanan, Motor Trail Yamaha Siap Lawan KLX 150 dan CRF 150

By Indra Fikri, Kamis, 14 Maret 2019 | 14:55 WIB
Yamaha XTZ 125. (ist)

MOTOR Plus-online.com - Desas-desus hadirnya motor trail keluaran Yamaha semakin santer terdengar.

Kabarnya, motor trail dual purpose Yamaha tersebut tengah melakukan serangkaian tes sebelum di pasarkan di Indonesia.

Di pasar Indonesia, motor trail Yamaha ini bukan mengambil basic mesin dari Yamaha V-ixion.

Melainkan, jenis mesin baru dari basic Yamaha XTZ 125.

Baca Juga : Video Detik-detik Pembalap Hilang Kendali Tabrak Pagar, Penonton Terkapar, Area Sirkuit Mencekam

Baca Juga : Duel Pemilik Vs Maling Motor, Sang Maling Bonyok Gara-gara Ini

Meskipun begitu, bukan berarti mesin yang akan digunakan utuh kepunyaan Yamaha XTZ 125.

Karena, pesaingnya disini menggunakan mesin berkapasitas 150 cc.

Desain asli Yamaha XTZ125 ()

Kemungkinan mesin Yamaha XTZ 125 ini pun diupgrade menjadi 150 cc.

Hal ini pun semakin pasti, sebab beberapa waktu lalu narasumber MOTOR Plus-online.com sudah memberikan sinyal akan lahirnya motor ini.

Baca Juga : Tegang! Video Penangkapan Maling Motor di Banjarmasin, Pelaku Nyaris Tewas Dihajar Balok