Find Us On Social Media :

Dimas Ekky Jatuh, Rekan Setimnya Berhasil Finish 10 Besar di Moto2 Argentina 2019

By Indra Fikri, Senin, 1 April 2019 | 00:54 WIB
Dimas Ekky Pratama, pembalap Honda Team Asia di kelas Moto2 2019 (Instagram.com/dimaspratama20)

MOTOR Plus-online.com - Pembalap asal Indonesia, Dimas Ekky Pratama gagal menampilkan performa terbaik di balap keduanya pada ajang Moto2 World Championship 2019.

Dimas Ekky terjatuh saat balapan kelas Moto2 baru melahap 6 putaran.

Pembalap asal Depok, Jawa Barat, tersebut mengawali balapan dari posisi ke-29.

Sesaat setelah lampu start padam, Dimas langsung putar gas sampai pol.

Baca Juga : Jangan Ketinggalan! Ini Link Live Streaming MotoGP Argentina 2019

Baca Juga : Hasil FP1 Moto2 Argentina, Dimas Ekky Ada Kemajuan Tidak Paling Bontot

Dirinya langsung merangsek ke posisi 18.

Namun, nasib kurang beruntung dialami pembalap jebolan Astra Honda Racing Team (AHRT) tersebut.

Dirinya mengalami kecelakaan yang mengharuskan dirinya masuk ke dalam pit.

Namun, dengan semangat 45 dirinya masuk kembali melanjutkan jalannya balap.

Baca Juga : Sampai Kepeleset Di Podium, Marc Marquez Pegang Rekor MotoGP Argentina