MOTOR Plus-online.com - Kasus begal dan perampasan, makin sering ditemukan di kota-kota besar.
Biasanya kasus pembegalan, terjadi malam hari dan mengincar pemotor yang lengah.
Namun berbeda dengan kasus di Palembang, dimana begal berani merampas di siang hari.
Yang membuat miris, di lokasi banyak warga hanya bisa menonton, pasangan suami-istri dibacok oleh begal.
Baca Juga : Geger Motor Yamaha Mio Isi Bensin 7,9 Liter, Ini Tanggapan Pihak Pertamina
Baca Juga : Kapok, Polisi Tangkap dan Tilang Pemotor yang Masih Nekat Merokok di Jalan Raya
Kejadian ini bisa viral, karena video yang diunggah oleh akun Instagram @palembang_bedesau.
Ada 3 video, yang memperlihatkan CCTV dari jalan, akan situasi jalanan di area Lapangan Hatta, Palembang.
"Pasutri pemilik toko emas ditodong, depan toko sepeda Simpang 3 Semeru," tulis captionnya.
Yang membuat tegang, para begal langsung beraksi, dan melukai pasangan suami-istri ini.