Find Us On Social Media :

Jarang yang Paham, Begini Langkah Hukum Korban Kecelakaan di Jalan Raya

By Motorplus,Rudy Hansend, Kamis, 25 April 2019 | 07:39 WIB
Ilustrasi kecelakaan lalu lintas. (Warta Kota)

MOTOR Plus-Online.com- Kecelakaan motor bisa menjadi pengalaman yang traumatis dan menakutkan.

Mengetahui cara bertindak setelah kecelakaan motor juga dapat melindungi diri Anda dari tuntutan hukum yang konyol dan memastikan Anda menerima kompensasi yang sesuai atas semua cedera fisik atau kerusakan pada mobil.

Direktur Center for Suistainable Infrastructure Development (CSID) Universitas Indonesia, Jachrizal Soemabrat, memberikan tips mengenai bagaimana cara menghadapi pengajuan dan tuntutan hukum akibat kecelakaan.

Klaim Asuransi

Ajukan klaim asuransi. Laporkan segera kecelakan mobil kepada perusahaan asuransi.

Baca Juga : Video Detik-detik Motor Pengangkut Tabung Gas Terbakar, Jalanan Mendadak Sepi, Warga Ketakutan

Baca Juga : Sebut Jerez Kunci, Motor Valentino Rossi Siap Pasang Spoiler?

 

Beri tahukan juga informasi mengenai pengendara lain kepada perusahaan asuransi.

Mengajukan klaim dengan segera akan mempercepat proses perbaikan mobil dan memastikan sewa kendaraan, jika diperlukan.

Yang terpenting, jangan berbohong saat menyatakan fakta kecelakaan, karena ini dapat menyebabkan penolakan cakupan asuransi Anda.

Pengendara lain mungkin akan menyarankan untuk tidak mengajukan klaim saat terjadi kecelakaan kecil, karena pengajuan klaim akan meningkatkan tarif premi Anda.