Find Us On Social Media :

Terharu, Alex Rins Finis 10 di MotoGP Prancis, Tapi Juara di Hati Marshal

By Joni Lono Mulia, Senin, 20 Mei 2019 | 03:45 WIB
Alex Rins memang cuma finis 10 di MotoGP Prancis 2019, tapi dia juara di hati marshal MotoGP Prancis (Twitter @suzukimotogp)

MOTOR Plus-online.com - Sikap simpati dari pembalap Team Suzuki Ecstar, Alex Rins, di MotoGP Prancis, (19/5/2019) patut diacungi jempol.

Meskipun, Alex Rins tidak meraih podium di ronde 5 MotoGP di sirkuit Le Mans, Prancis.

Alex Rins hanya finis di posisi 10 setelah start di posisi 19.

Akan tetapi, sikap simpatinya menjadikan Alex Rins juara di hati para marshal di MotoGP Prancis.

Marshal yang bertugas di sisi sirkuit yang membantu mengevakuasi motor dan pembalap bila terjadi insiden.

Baca Juga: Hasil Lomba MotoGP Prancis 2019, Marquez Beringas Ditempel Ducati

Baca Juga: Video Perang Geng Motor Vs Driver Ojol Tak Terhindarkan, Jakarta Memanas

Bahkan juga memberikan informasi bendera terkait kondisi balapan.

Di saat MotoGP Prancis dimulai di sesi latihan resmi Jumat (17/5/2019) ada kabar duka dengan meninggalnya salah seorang marshal di MotoGP Prancis akibat serangan jantung.

Bahkan untuk memberikan penghormatan kepada mendiang marshal itu, pihak MotoGP gelar mengheningkan cipat saat raceday MotoGP Prancis di mulai Minggu pagi.

Tak sampai di situ, Alex Rins menunjukkan sikap simpati dan patut diacungi jempol dengan memberikan apresiasi.

Apresiasi kepada marshal itu ditunjukkan Alex Rins dengan menghadiahkan helm yang dikenakannya.

Alex Rins usai melewati garis finis lantas menepi lalu dihampiri para marshal.

Baca Juga: Langsung Terciduk, Video Penangkapan Geng Motor yang Tewaskan Peserta Sahur On the Road