MOTOR Plus-online.com - Ajang balapan MotoGP seri ke-5 yang berlokasi di sirkuit Le Mans, Prancis, sudah digelar pada akhir pekan lalu (17-19/5/2019).
Sayangnya, pembalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo masih belum bisa menunjukkan performa terbaiknya.
Jorge Lorenzo hanya mampu finish di urutan ke-11.
Padahal sirkuit Le Mans ini adalah kekuasan Jorge Lorenzo untuk kelas MotoGP.
Baca Juga: Mencekam, Proses Penangkapan dan Pengeroyokan Geng Motor, Nekat Serang Warga Pakai Senjata Tajam
Baca Juga: Masih Terpuruk di MotoGP, Jorge Lorenzo Bilang Motor Honda Gak Cocok Buat Mantan Pembalap Yamaha
Lorenzo sudah berhasil mencetak 5 kemenangan di seri MotoGP Prancis (2009-2010, 2012, 2015-2016).
Namun 5 kemenangan tersebut diraih Lorenzo ketika dirinya masih bergabung di tim Yamaha Pabrikan di atas motor MotoGP Yamaha YZR-M1.
Kali ini, Lorenzo mengatakan bahwa motor Honda RC213V merupakan motor yang sulit untuk diadaptasi.
Dirinya juga mengatakan motor Honda tidak cocok bagi pembalap yang sempat bersinar di Yamaha.