Find Us On Social Media :

Race 1 AP250 di ARRC Thailand, Tuan Rumah Berkuasa, Irfan Ardiansyah Wakilkan Indonesia di Podium

By Indra Fikri, Sabtu, 1 Juni 2019 | 16:55 WIB
Persaingan ketat memperebutkan podium ketiga oleh pembalap asal Indonesia (ARRC)

MOTOR Plus-online.com - Persaingan ketat di kelas Asia Production 250 cc (AP250) bukan terjadi di perebutan podium pertama.

Melainkan, pertarungan tersebut justru hadir pada perebutan podium ketiga.

Ya, posisi pertama dan kedua diisi pembalap tuan rumah, Muklada Sarapuech dan Tatchakorn Buasri.

Kedua pembalap tim A.P Honda Racing Thailand itu sudah mendominasi jalannya balap semenjak lampu start dipadamkan di sirkuit Chang, Buriram, Thailand,(1/6/2019).

Baca Juga: Curhat Driver Ojol Diminta Antar Tas Warna Hitam, Ternyata Isinya Bikin Dengkul Gemetar

Baca Juga: Hasil FP3 MotoGP Italia 2019, Danilo Petrucci Tercepat, Valentino Rossi Tercecer di Belakang Jorge Lorenzo

Keduanya berhasil konsisten menjaga ritme balap sehingga pembalap Indonesia sangat kesulitan menyaingi keduanya.

Pembalap Indonesia hanya dikasih jatah podium ke-3, lewat Irfan Ardiansyah.

Meski begitu, hasil sengit memperebutkan posisi ke-3 ini justru terjadi sepanjang jalannya balapan.

Ada duo Astra Honda Racing Team (AHRT), Lucky Hendriansya & Irfan Ardiansyah, Andy Muhammad Fadly (Manual Tech KYT Kawasaki Racing), M. Faerozi (Yamaha Racing Indonesia) yang bersaing untuk podium ke-3.

Baca Juga: Sangar! TVS Apache RR 310 Dibanderol Murah, Model 2019 Punya Fitur Ala Moge