MOTOR Plus-online.com - Tingkah laku pemudik motor yang sedang menuju kampung halamannya memang unik-unik.
Seperti memasang tulisan kocak di bagian belakang motor misalnya.
Nah, kali ini ada lagi yang enggak kalah unik.
Pemotor bernama Akbar (35) yang mudik naik motor dari Kota Bekasi ke Tasikmalaya ini membawa tiga ekor kucing.
Baca Juga: Curhat Driver Ojol Diminta Antar Tas Warna Hitam, Ternyata Isinya Bikin Dengkul Gemetar
Akbar mudik bersama sang adik yang bernama Tio (28), dan juga satu orang kakaknya.
Ketiganya mudik menggunakan dua motor.
Dikutip dari Tribun Jabar, Akbar terlihat sedang memberikan makanan pada ketiga kucing peliharaannya tersebut di halaman Masjid Jami Al Hudhorie, di kawasan Cibiru, Kota Bandung, Jawa Barat (1/6/2019).
Tapi ketiga kucing berjenis persia itu malas makan, karena menurut Akbar ketiga kucing itu stres kepanasan dan mendengar suara kendaraan yang bising.