Find Us On Social Media :

Aki Motor Mulai Soak Buruan Diganti, Simak Update Harga Aki Juli 2019

By Fadhliansyah, Rabu, 17 Juli 2019 | 11:10 WIB
Ilustrasi aki motor (DOK. MOTOR PLUS)


MOTOR Plus-online.com - Aki motor brother sudah mulai lemah dan minta diganti?

Jangan ditunda, sebaiknya langsung diganti dengan aki yang baru.

Apalagi di motor injeksi, aki alias baterai seperti nyawa utama pada motor.

Kalau aki mulai bermasalah, akibatnya asupan listrik ke motor juga akan bermasalah.

Baca Juga: Video Bajing Loncat Jarah Truk di Siang Bolong, Nyawa Pengendara Mobil Perekam Pencurian Terancam

Baca Juga: Heboh Kabar Bakal Diluncurkannya Honda X-ADV 150, Yamaha NMAX dan Aerox Ini Siap Melawan

Kalau sudah begitu, dijamin beberapa komponen injeksi akan ikut bermasalah dan bikin mesin enggak mau menyala.

Memang cukup sulit untuk memantau kondisi aki pada motor.

Tetapi, ada ciri-ciri yang bisa diperhatikan.

Paling gampang, dengan mendengarkan bunyi dinamo starter saat menghidupkan motor.