Find Us On Social Media :

Gak Juara, Tapi Murid Valentino Rossi Ini Dapat Sambutan Spesial di MotoGP Austria 2019

By Joni Lono Mulia, Jumat, 16 Agustus 2019 | 16:05 WIB
Francesco Bagnaia raih hasil terbaik di debut MotoGP musim ini di sirkuit Red Bull Ring Austria 2019 (Twitter @pramacracing)

MOTOR Plus-online.com - Salah seorang murid Valentino Rossi yang tampil di kelas MotoGP, Francesco Bagnaia, mendapat perlakukan spesial usai MotoGP Austria, (11/8/2019).

Francesco Bagnaia mendapat tepukan tangan dan penyambutan di garasai tim Pramac Racing selesai lomba.

Padahal di MotoGP Austria 2019 kemarin, Francesco Bagnaia tidak finis podium ataupun jadi juara.

Francesco Bagnaia berhasil finis ke-7 di MotoGP Austria.

Kok aneh, Francesco Bagnaia finis ke-7 tapi penyambutannya sudah kayak pembalap yang juara?

Baca Juga: Demam Pasang Tangki Jumbo Skutik Yamaha NMAX, Apakah Aman dan Bisa Langsung Pasang? Simak Videonya

Baca Juga: Pasti Gak Pada Ngeh, Ternyata Ada Yang Aneh Di Infografik Posisi Saat Tayangan MotoGP

Ternyata, penampilan Francesco Bagnaia di MotoGP Austria merupakan penampilan terbaiknya selama debut karier MotoGP musim ini.

Francesco Bagnaia, juara dunia Moto2 2018, itu terbilang kesulitan menjalani kiprah perdananya di MotoGP.

Selama total 10 ronde balapan terakhir, Francesco Bagnaia lebih banyak gagal finis (DNF) ketimbang finis.

Francesco Bagnaia tercatat dari 10 kali balapan, 5 kali DNF.

Empat kali DNF di antaranya terjadi secara beruntun (MotoGP Spanyol, Prancis, Italia dan Catalunya).

Baca Juga: Tangki Jumbo Skutik Yamaha NMAX Ada 2 Pilihan Kapasitas, Harganya Terjangkau Bisa Tukar Tambah Juga