Find Us On Social Media :

Masih Ganjal, Marc Marquez Jajal Part Baru Lagi di MotoGP Inggris 2019

By Joni Lono Mulia, Selasa, 20 Agustus 2019 | 11:50 WIB
Marc Marquez. (Twitter @box_repsol)

MOTOR Plus-online.com - Wajar kalau pembalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, penasaran banget di MotoGP Inggris akhir pekan ini, (23-25/8/2019).

Ada hal yang sepertinya masih bikin ganjal alias penasaran Marc Marquez ini.

Marc Marquez akan kembali menguji komponen baru di motor MotoGP Honda RC213V musim 2020.

Inilah spesiapnya Marc Marquez, yang menjadikan sesi latihan resmi MotoGP sekaligus jadi tempat riset motor tahun depan.

Apalagi, Marc Marquez sudah melakukan riest komponen baru di motor MotoGP sejak dari MotoGP Jerman 2019 kemarin.

Baca Juga: Saling Beradu Muka, Gantengan Mana Yamaha XSR155 Atau Honda CB150R ExMotion?

Baca Juga: MotoGP Inggris 2019 Biar Kata Hujan Balapan Tetap Jalan, Ini Faktanya

Honda datang ke sirkuit Sachsenring menjajal sasis karbon yang disebut-sebut membuat motor MotoGP Honda lebih bagus performanya.

Namun begitu, Marc Marquez tidak lantas menggunakan perangkat sasis karbon itu di raceday MotoGP Jerman 2019.

Marc Marquez memilih pakai motor sasis lawas saat balapan.

"Di Sachsenring rasanya jauh lebih baik dengan menggunakan sasis baru," beber Marc Marquez seperti dikutip dari Speedweek.

"Akan tetapi, saat balapan saya menggunakan setelan konvensional karena lebih pede dan klop untuk balapan," jelas Marquez.

Baca Juga: Sama-sama Ganteng, Berapa Sih Selisih Harga Yamaha XSR155 dengan Honda CB150R ExMotion?

Marc Marquez sempat jajal sasis karbon di Sachsenring saat MotoGP Jerman 2019 beberapa waktu lalu (Twitter @hrc_motogp)