Find Us On Social Media :

Keren, Komunitas Kawasaki W175 Indonesia Meriahkan HUT RI Ke-74 Dengan Upacara dan Lomba

By Indra Fikri, Selasa, 20 Agustus 2019 | 14:32 WIB
Komunitas motor Kawasaki W175 Jakarta adakan upacara dan lomba (Istimewa)

MOTOR Plus-online.com - Bertempat di Kawasaki Motor City, Ciputat, Tangerang Selatan, komunitas motor Kawasaki W175 Indonesia meriahkan HUT RI Ke-74 dengan upacara dan lomba.

Acara ini digelar dalam rangka memperingati HUT RI ke-74, serta menumbuhkan semangat Nasionalisme di Kalangan Pecinta Otomotif.

Khususnya, komunitas motor Kawasaki W175 yang berada di Jakarta, Bogor, Tangerang, Depok dan Bekasi.

Bukan cuma upacara, Kawasaki W175 Jakarta (KWJ) merupakan member dari Kawasaki W175 Indonesia (KWI),  juga mengadakan perlombaan 17an ala anak motor, (17/8/2019).

Baca Juga: Dijual Berbagai Merek dan Tipe Mesin Motor Copotan Utuh Tinggal Pasang, Ini Daftar Harganya

Baca Juga: Saling Beradu Muka, Gantengan Mana Yamaha XSR155 Atau Honda CB150R ExMotion?

Kawasaki W175 Indonesia (Istimewa)

Kegiatan yang bertajuk Independence Ride and Ceremony diikuti oleh sekitar 100 bikers.

Bikers tersebut terdiri dari komunitas Kawasaki W175 yang tersebar di wilayah Jabodetabek, dan komunitas motor lain sebagai undangan.

Rangkaian acara dimulai dari pukul 07.00 WIB hingga Pukul 12.30 WIB yang diawali dengan City Riding dari Kawasaki Motor City Ciputat.

Lalu, para bikers tersebut berkendara melalui Lebak Bulus, Pondok Indah, Jl. Tb Simatupang, berputar di Persimpangan Antasari dan kembali ke Kawasaki Motor City Ciputat.