Find Us On Social Media :

Era Motor Injeksi, Kudu Paham Piggyback dan ECU Stand Alone, Ini Bedanya

By Indra Fikri, Rabu, 28 Agustus 2019 | 07:50 WIB
Ilustrasi ECU aftermarket, piggyback, dan open looper motor injeksi (Farhan)

MOTOR Plus-online.com - Era motor injeksi, tak lepas dari piggyback dan ECU (Electronic Control Unit) stand alone.

Keduanya punya fungsi buat mendukung proses modif engine di motor.

Brader bisa pilih salah satu, tentunya setelah baca habis tulisan ini!

Keduanya punya fungsi berbeda.

Baca Juga: Biar Motor 'Segar' Kembali, Jangan Lupa Mereset ECU Motor Secara Berkala Brother

Baca Juga: Power Skutik Adventure Honda ADV 150 Makin Galak, Pasang ECU Aftermarket Ini Kuncinya

Piggyback, fungsinya memanipulasi data yang masuk ke ECU.

"Dengan alat ini, ECU seakan dibohongi. Karena piggyback akan mengubah input sensor sehingga bisa menambah atau mengurangi bensin yang dibutuhkan mesin," ujar Danu Andri Wibisono dari Duta Motosport di Jl. Mayor Mudmuin Hasibuan No. 60, Bekasi, Jawa Barat.

Lewat part ini, kebutuhan ruang bakar memang tercukupi.

Tapi, sebatas tercukupi saja.