Find Us On Social Media :

Enggak Cuma Lampu Belakang Runcing, Bentuk Lampu Depan Yamaha NMAX Terbaru yang Lagi Dites Juga Kelihatan

By Fadhliansyah, Kamis, 12 September 2019 | 09:01 WIB
Yamaha NMAX Facelift terlihat tengah di tes di jalan raya. (Facebook.com/Yachya Doank)

MOTOR Plus-online.com - Warganet digegerkan dengan kemunculan foto yang diduga sebagai Yamaha NMAX facelift atau terbaru di media sosial.

Pada foto yang viral tersebut, terlihat sebuah motor yang diduga sebagai Yamaha NMAX terbaru sedang dites di jalan raya.

Dari unggahan pemilik akun Facebook Yachya Doank di grup JUAL BELI MOTOR BEKAS WILAYAH INDRAMAYU, motor NMAX terbaru itu sedang dites di jalur Indramayu-Cirebon, Jawa Barat.

Terlihat dari unggahan foto yang beredar hanya terlihat stoplamp dan headlamp-nya saja.

Baca Juga: Lampu Belakang Runcing Bodi Melebar, Yamaha NMAX Terbaru Ketahuan Lagi Dites di Jalan Raya

Baca Juga: Kreatif Banget, Video Cara Membuat Yamaha NMAX dari Kayu, Orang Luar Negeri Sampai Heran

Jika dihubungkan, kemungkinan spyshoot ini benar-benar sosok dari Yamaha NMAX facelift.

Apalagi rumor yang beredar sejak 2018 lalu, Yamaha NMAX terbaru sudah merebak.

Sampai-sampai sebuah siluet yang diyakini desain paten dari Yamaha NMAX baru beredar.

Dari foto yang menampilkan bentuk belakang NMAX facelift itu, punya bentuk yang mirip dengan desain paten yang beredar beberapa waktu lalu.

Yamaha NMAX facelift menggunakan keyless (Facebook/Vanhoe Rage)

Baca Juga: Gantengnya Kelewatan, Yamaha NMAX Supermoto Ini Siap Jadi Pesaing Tangguh Honda ADV150