MOTOR Plus-online.com - Dua orang maling motor kepergok saat sedang beraksi, ketika ingin ditangkap mereka acungkan pistol dan mengaku sebagai anggota polisi.
Pria tersebut bernama Firdaus Sungkar dan Muhammad Nur.
Saat itu, mereka mengaku-ngaku sebagai anggota polisi sambil menodongkan pistol.
“Jadi pelaku ini mencuri sepeda motor. Namun, pas udah ketahuan ngaku polisi sambil menodongkan pistol atau senjata api,” ujar Kasubag Humas Polres Metro Jakarta Pusat, Kompol Purwadi saat dikonfirmasi, Jumat (13/9/2019).
Baca Juga: Malu Enggak Ketulungan, Pria Ini Gagal Nikah Ketahuan Maling Motor, Undangan Sudah Disebar
Baca Juga: Kocak, Dialog Polos Antara Maling Motor dan Pemilik Ketika Aksinya Kepergok
Ia mengatakan, awalnya EM (korban) berada di pet shop kawasan Jalan Pramuka Jati, Paseban, Senen, Jakarta Pusat.
Saat EM tengah asyik memilih beberapa perlengkapan untuk kucingya, tiba-tiba terdengar suara sepeda motor menyala.
“Lalu pas dilihat ke depan ternyata pelaku sedang membawa lari sepeda motor EM diikuti oleh temannya,” ujar Purwadi.
Kemudian, EM dan warga sekitar langsung meneriaki maling ke arah pelaku yang sudah membawa motornya.