MOTOR Plus-online.com - Pasti banyak yang penasaran, siapa yang lebih irit antara Honda ADV150 dengan Yamaha Aerox 155?
Sejak awal kemunculannya, Honda ADV150 memang menggemparkan pasar matik 150 cc di Tanah Air.
Hal itu lantaran model dari Honda ADV150 yang berbeda dengan kebanyakan motor matic 150 cc di Indonesia.
Honda ADV150 merupakan motor matik adventure, sementara motor matik lain kebanyakan bergaya sporty atau elegan.
Baca Juga: Tips Ganti Setang Fatbar di Skutik Honda ADV150, Cuma Bongkar Bagian Ini
Baca Juga: Mantap, Yamaha FreeGo dan Aerox Dipakai Keliling 5 Negara, Ini Komentarnya
Secara basis mesin, Honda ADV150 mirip dengan PCX 150.
Honda ADV150 bermesin 150 cc eSP 1 silinder 2-klep SOHC berpendingin cairan.
Mesin tersebut diklaim mampu mengeluarkan tenaga 14,4 dk di 8.500 rpm dan torsi 13,8 Nm di 6.500 rpm.
Nah salah satu pesaing dari Honda ADV150 adalah Yamaha Aerox 155.