MOTOR Plus-online.com - Kecewa melihat performa Danilo Petrucci tak kunjung melonjak di musim ini, Manajer Ducati, Davide Tardozzi, memberikan ultimatum.
Danilo Petrucci sempat tampil kompetitif, lalu perlahan-lahan mengalami penurunan performa saat MotoGP 2019 mulai memasuki paruh kedua kompetisi.
Rekan satu tim Andrea Dovizioso itu kesulitan untuk kembali menjejakkan kakinya di podium.
Kali terakhir Danilo Petrucci finis di posisi 3 besar ialah pada balapan MotoGP Catalunya 2019.
Baca Juga: Waduh, Kenapa Nih Danilo Petrucci Minta Maaf Setelah MotoGP Austria 2019?
Baca Juga: Setelah MotoGP Republik Ceko, Danilo Petrucci Siap Balas Dendam di MotoGP Austria
Pada paruh kedua MotoGP 2019, Danilo Petrucci mengalami pasang surut penampilan saat menggeber motor Ducati Desmosedici-nya di lintasan balap.
Bahkan pada balapan MotoGP Aragon 2019, Danilo Petrucci finis di luar posisi 10 besar untuk pertama kalinya dengan berada di urutan ke-12 pada akhir balapan.
Sejauh ini, hasil tersebut menjadi yang terburuk sejak membela Ducati.
Padahal, sebelumnya, Danilo Petrucci selalu konsisten finis di posisi 10 besar.