Find Us On Social Media :

Hasil Kualifikasi Moto2 Australia 2019: Jorge Navarro Melejit, Dimas Ekky Posisi Buncit

By Galih Setiadi, Sabtu, 26 Oktober 2019 | 11:45 WIB
Jorge Navarro mampu rebut kunci paling depan. (Speed Up Factory)

MOTOR Plus-online.com - Sesi kualifikasi Moto2 Australia 2019 memberikan catatan tersendiri bagi sejumlah pembalap.

Khususnya pada tiga pembalap teratas, yaitu Jorge Navarro, Brad Binder, dan Luca Marini.

Setidaknya, catatan waktu mereka tidak akan tergusur karena ritme para rivalnya mulai melambat.

Namun tidak bagi pembalap Indonesia, Dimas Ekky Pratama yang tidak bisa memperbaiki race pacenya untuk sesi kualifikasi Q1 ini.

Baca Juga: Hasil FP3 Moto2 Australia 2019, Fabio Di Giannantonio Tercepat, Dimas Ekky Masih Tertatih-tatih

Baca Juga: Hasil FP2 Moto2 Australia 2019: Jorge Martin Kembali Berjaya, Dimas Ekky Crash Parah

Pasalnya, pada saat kualifikasi pertama atau Q1, ia tidak mampu mencettak waktu terbaiknya.

Hal itu menyebabkan ia harus puas start di posisi 32 alias paling belakang saat race Moto2 esok hari.

Pembalap bernomor 20 itu hanya mampu mencetak waktu 1:39,830.

Selain itu, ia juga crash sebanyak tiga kali pada latihan bebas sebelumnya..

Baca Juga: Video Dimas Ekky Kembali Terjatuh di FP2 Moto2 Australia 2019, Terguling dan Motor Sampai Hancur