MOTOR Plus-Online.com – Ronde 18 MotoGP musim ini berlangsung di sirkuit Sepang Malaysia, akhir pekan ini, (1-3/11/2019) bakal jadi sesuatu banget bagi Fabio Quartararo.
Pasalnya, Fabio Quartararo membalap di kandang timnya sendiri yaitu Petronas Yamaha SRT.
Tentu saja, ada semacam motivasi tambahan bagi Fabio Quartararo untuk mengerahkan performa terbaiknya di hadapan fanatikannya di di Malaysia.
Dua target yang masih jadi incaran Fabio Quartararo.
Fabio Quartararo mengincar kemenangan pertamanya di MotoGP.
Baca Juga: Kondisi Terkini, Fabio Quartararo dan Danilo Petrucci Terlibat Insiden Crashdi MotoGP Australia 2019
Fabio Quartararo ingin mengawingkan titel Rookie of The Year dengan Pembalap Terbaik Tim Non-Pabrikan.
Hal itu akan sangat spesial bisa terwujud di MotoGP Malaysia 2019 akhir pekan ini.
Namun begitu, performa Fabio Quartararo di hadapan pendukungnya sedikit berat dengan kondisi stamina pembalap Prancis tidak 100% fit.
Fabio Quartararo mengalami crash di latihan resmi 1 (FP1) MotoGP Australia 2019, yang menyebabkan pergelangan kaki kirinya mengalami cedera.
Bahkan Fabio Quartararo harus absen di latihan resmi hari pertama agar kondisi pergelangan kakinya lebih baik.
Baca Juga: Catat Nih, Jadwal Balap MotoGP Malaysia 2019, Makan Siang Sekaligus Nonton Balapan