MOTOR Plus-Online.com – Motor dengan body kecil dan juga ikonik, apa lagi kalau bukan Honda Monkey.
Motor yang secara resmi sudah masuk ke Indonesia ini, mendapat respon yang cukup baik dari konsumen Tanah Air.
Sejak diperkenalkan pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di ICE BSD Tangerang lalu (18/9/2019), Honda Monkey masuk menjadi pesaing Kawasaki Z125 Pro dan Gazgas Monkey Gorila.
Motor yang sudah hadir sejak 58 tahun yang lalu ini siap meramaikan pasar motor kuntet di Indonesia.
Baca Juga: Sayang Banget, 645 Unit Honda Monkey Kena Recall Akibat Masalah Sepele, Pengendara Lain Bisa Celaka
Baca Juga: Keren Ternyata Honda Monkey Ada Yang Supercharged, Tarikannya Boleh Diadu
Dengan mengusung konsep Iconic-Fun Bike, Honda Monkey masih mempertahankan garis desain leluhurnya.
Honda Monkey sudah disematkan fitur-fitur kekinian, sebagai bentuk pembaruan dari pendahulunya.
Salah satunya adalah panel Instrumen full LCD berbentuk bulat yang khas motor lawas namun kekinian.
Di dalamnya terdapat odometer dengan 2 trip meter dan 6 bar indikator level bahan bakar.