Find Us On Social Media :

Aprilia RS660 Meluncur Bawa Desain Sport Tulen, Siap Tantang Dominasi Kawasaki dan Yamaha

By Firman Hadi, Kamis, 7 November 2019 | 20:00 WIB
Sektor pencahayaan Aprilia RS660 gunakan lampu LED dan juga DRL (Rideapart.com)

MOTOR Plus-Online.comAprilia resmi meluncurkan motor sport terbarunya di ajang EICMA 2019 Milan, Italia (7/11/2019).

Motor sport Aprilia RS660 ini terinspirasi dari desain RSV4 yang sukses menularkan gaya sport tulen khas pabrikan asal Italia.

Segmen pasar motor 600 cc sendiri semakin ramai dengan hadirnya Aprilia RS660 dan siap menjadi penantang Yamaha R6 dan Kawasaki ZX6R.

Dari sisi desain, Aprilia menyematkan fairing ganda yang diklaim dapat meningkatkan stabilisasi dan aerodinamis  yang berguna untuk melindungi pengendara saat melaju dengan kecepatan tinggi.

Baca Juga: Aprilia RS 250 SP 2019 Meluncur Tantang KTM dan Kawasaki,  Harganya Gak Nahan

Baca Juga: Makin Agresif, Modifikasi Kakak Yamaha R25 Pakai Decal Hitam Kaki-kaki Yamaha dan Aprilia Ini

Fungi lain dari penggunaan fairing ganda ini adalah untuk menghasilkan efek downforce atau meningkatkan gaya tekan ke bawah pada motor.

Beralih ke bagian kaki-kaki, Aprilia RS660 menggunakan swing arm model asimetris yang mana pada bagian kanan melengkung dan kirinya bentuk lurus.

Sementara untuk suspensi depan,  Aprilia RS660 menggunakan model upside down yang punya diameter 41 mm dan bisa disetel sesuai kebutuhan.

Sedangkan pada sektor pengereman, dipercayakan pada kaliper Brembo yang menjepit cakram ganda berukuran 320 mm.

Baca Juga: Pabrikan Jepang Ketar-ketir, Aprilia RS660 Diluncurkan Pekan Depan, Simak Videonya

Aprilia RS660 gunakan swing arm model asimetris, yang punya perbedaan antara bagian kanan melengkung dan bagian kiri lurus. (Rideapart.com)