Find Us On Social Media :

Laher Gir Belakang Enggak Ketahuan Rusak, Begini Trik Bikin Awetnya

By Ardhana Adwitiya, Sabtu, 23 November 2019 | 11:00 WIB
Ilustrasi bearing (Ryan/motor plus)

MOTOR Plus-Online.com - Salah satu komponen kendaraan yang tidak boleh luput terutama sepeda motor, yakni bearing atau laher.

Jika diabaikan, besi bulat kecil ini tidak befungsi maksimal.

Pada dasarnya, fungsi bearing adalah menjaga agar as tidak langsung bergesekan dengan rumahnya.

Komponen ini juga didesain minim gesekkan, disematkan pada ban atau gir motor, sehingga berputar lebih stabil.

Baca Juga: Makin Awet, Siapkan Dana Segini Buat Ganti Bushing Link Unitrack Kawasaki KLX 150 Pakai Bearing

Baca Juga: Bisa Bikin Dompet Jebol, Membiarkan Bearing Roda Motor Rusak Banyak Ruginya 

Kondisi laher gir yang rusak (Uje)

Posisi komponen ini tersembunyi di dalam nap gir membuat kondisinya jadi sulit terlihat.

Padahal bearing gir belakang punya peran penting sebagai penyelaras putaran roda.

"Kalau bearing ini rusak pasti putaran ban jadi bergoyang tidak beraturan," buka Agung Manullang dari bengkel Kumis Project dikutip dari GridOto.com.

Agung yang buka bengkel di Jl. Raya Rawa Lumbu, Bekasi, Jawa Barat ini punya tips agar bearing atau laher gir belakang lebih awet.

Baca Juga: Gampang, Begini Cara Mudah Cek Kondisi Bearing dan Bushing di Motor Tanpa Bongkar