MOTOR Plus-online.com - MotoGP 2020 sudah memastikan ada wajah baru di line-up pembalap MotoGP alias pembalap debutan.
Tercatat ada 3 pembalap debutan MotoGP 2020 dan mereka naik kelas dari kelas medium MotoGP, Moto2.
Mereka adalah Alex Marquez, juara dunia Moto2 2019, yang promosi ke MotoGP gabung abangnya Marc Marquez di skuat Repsol Honda Team.
Kemudian runner-up Moto2 2019, Brad Binder, juga tak ketinggalan naik kelas ke MotoGP bergabung bersama tim KTM pabrikan, Red Bull KTM Factory Racing.
Terakhir adalah Iker Lecuona yang menjadi bagian skuat tim KTM satelit, yaitu Red Bull KTM Tech3.
Baca Juga: Belajar Dari Pengalaman, Alex Marquez Ogah Contek Gaya Balap Marc Marquez di MotoGP 2020
Baca Juga: Marc Marquez Terancam Gak Bisa Balap MotoGP 2020 Akibat Cedera, Alberto Puig Kebingungan
Ketiga pembalap debutan ini tentu saja senang luar biasa, khususnya Alex Marquez dan Iker Lecuona.
Alex Marquez promosi semusim lebih awal dari rencana sebelumnya.
Alex Marquez sedianya masih berlaga di Moto2 semusim lagi hingga 2020.
Akan tetapi, kejutan Jorge Lorenzo pensiun dari MotoGP, jadi pemicu Alex Marquez promosi lebih cepat.
Selain itu, pemilihan Alex Marquez juga karena prestasinya musim 2019 yang berhasil merebut titel juara dunia.
Baca Juga: Rekor Pembalap Termuda di MotoGP, Iker Lecuona Takut-takut Bawa Motor