Find Us On Social Media :

Lebih Ringan Dibanding Cakram Biasa, Ini Kelebihan Lain Cakram Bergelombang di Yamaha WR155R

By Ardhana Adwitiya, Rabu, 4 Desember 2019 | 15:45 WIB
Yamaha WR155R menggunakan rem cakram bergelombang. (Farhan)

MOTOR Plus-Online.com - Yamaha WR155R baru saja meluncur bersama All New Yamaha NMAX 155, Senin kemarin (2/12/2019).

Yamaha WR155R adalah motor trail pertama Yamaha di kelas 150 cc.

Motor ini membuat jajaran motor sport Yamaha 150 cc semakin variatif.

Tapi tahu enggak bro, rem yang digunakan WR155R memakai rem cakram bergelombang atau biasa disebut wave disk.

Baca Juga: Tren Penjualan dan Pengguna Skutik Terus Meningkat, Kenapa Pihak Yamaha Masih Berani Luncurkan XSR155 dan WR155?

Baca Juga: Bareng Yamaha NMAX Terbaru, Yamaha Indonesia Resmi Kenalkan Motor Trail Baru WR155R, Ini Spesifikasinya

Dibandingkan dengan sport Yamaha lain di kelas yang sama, motor trail ini punya perbedaan dari bentuk piringan cakram yang bergelombang.

Dengan menggunakan cakram yang bergelombang, proses pelepasan panas yang dihasilkan dari gesekan kampas rem dapat terjadi lebih cepat.

Yamaha WR 155R pakai mesin yang sama dengan motor 155 cc lain (Rianto Prasetyo)

"Secara tampilan tentu lebih menarik,” kata M. Abidin, GM Aftersales & Motorsport PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.

“Namun juga berfungsi untuk meningkatkan kemampuan pengereman," sambungnya.

Baca Juga: Heboh Peluncuran Yamaha All New NMAX, Petinggi Kawasaki Indonesia Siap Rilis Ninja 250 Empat Silinder