Find Us On Social Media :

Jangan Sampai Motor Mogok, 5 Hal Penting Saat Melewati Jalanan yang Tergenang Banjir

By Ahmad Ridho, Kamis, 19 Desember 2019 | 12:37 WIB
Ilustrasi pemotor terobos banjir. (Tribunnews.com)

MOTOR Plus-online.com - Beberapa hari belakangan Jakarta dan sekitarnya sudah diguyur hujan.

Hujan deras menyebabkan beberapa ruas jalan menjadi tergenang alias banjir.

Bukan hanya menggunakan jas hujan, tapi teknik berkendara saat akan melibas banjir harus tetap diperhatikan.

Jangan sampai bikers atau pemotor celaka atau motor jadi mogok karena mesin mati.

 Baca Juga: Biaya Servis Motor yang Terendam Banjir Bisa Buat DP Yamaha NMAX, Waspada Kasus Water Hammer

Baca Juga: Banjir Bikin Was-was Pemotor, Video Simulasi Motor Direndam Selama Tiga Hari, Komponen Apa Saja yang Rusak?

Ada 5 hal penting yang harus diperhatikan sebelum menerobos jalan raya yang tergenang banjir.

Berikut ini hal yang harus dicatat sebelum celaka karena nekat menerobos banjir.

1. Untuk pengguna motor kopling, usahakan jangan sampai menahan atau setengah kopling karena bisa bikin kopling gosong.

2. Segera matikan mesin ketika air sudah melebihi knalpot.