Find Us On Social Media :

BMKG Kasih Peringatan, Beberapa Daerah Ini Kembali Diguyur Hujan Lebat, Pemotor Waspada Banjir Susulan

By Ahmad Ridho, Minggu, 5 Januari 2020 | 12:20 WIB
Banjir besar melanda wilayah Cengkareng Jakbar pada Kamis (2/1/2020). (MOTOR Plus/ Ridho)

MOTOR Plu-online.com - Kamis (2/1/2020) lalu Jakarta, Bekasi, Tangerang dan beberapa daerah lainnya diterjang banjir besar.

Motor dan mobil bahkan sampai terdorong arus banjir yang cukup tinggi.

Karena itu, masyarakat diwajibkan untuk tetap siaga banjir dan menjaga kebersihan lingkungan.

Berdasarkan informasi BMKG 5 hujan dengan intensitas sedang - lebat yang disertai kilat/petir dan angin kencang masih berpotensi pada Minggu (5/1/2020).

Baca Juga: Curhat Pengguna Honda Vario 150 yang Berlumuran Lumpur Akibat Banjir, Air Masuk Sampai ke Lantai Dua Rumahnya

Baca Juga: BPKB dan STNK Motor Ambyar Pasca Diterjang Banjir? Datang ke Samsat Satu Hari Langsung Dapat Ganti yang Baru

"Hujan akan terjadi di Batuceper, Sepatan, Pakuhaji, Mauk, Kronjo, Teluknaga, Kosambi, Penjaringan, Kalideres, Benda, Babelan, Tarumajaya, dan sekitarnya pada pukul 06.55 WIB," kata Agus Wibowo Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Bencana BNPB.

Agus menilai, kondisi cuaca tersebut dapar meluas ke wilayah Kresek, Balaraja, Rajeg, Pasarkemis, Jati Uwung, Tangerang, Cipondoh, Cengkareng, Kembangan, Kebon Jeruk, Grogol Petamburan.

Sementara akan terjadi juga di daerah Tambora, Tamansari, Pademangan, Tanjung Priok, Koja, Cilingcing, Muaragembong, Cabangbungin, Tambelang, Sawah Besar, Kelapa Gading, Cisoka, Gambir, Kemayoran, Cakung, Palmerah, Senen, dan sekitarnya.

"Menurut BMKG, kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 09.20 WIB," bebernya.