Find Us On Social Media :

Update Daftar Harga Bensin Pertamina Setelah Harga Bensin Shell Naik Sampai Rp 10 Ribu Per Liter, Mana yang Lebih Murah?

By Fadhliansyah, Jumat, 24 Januari 2020 | 16:39 WIB
Ilustrasi SPBU Pertamina dan Shell, setelah harga bensin Shell naik apakah bensin Pertamina juga ikut naik? (Gridoto/id.techinasia.com)


MOTOR Plus-online.com - Shell dikabarkan menaikkan harga bensin mulai hari ini (24/1/2020).

Kenaikan harga bensin Shell ini meliputi beberapa variannya.

Seperti Shell Regular, Shell Super dan Shell V-Power.

Padahal seperti yang diketahui, sebelumnya harga bensin Shell sempat turun pada awal Tahun 2020 (1/1).

Baca Juga: Breaking News! Harga Bensin Shell Meroket Sampai Rp 10 Ribu, Ini Daftar Harga Lengkapnya

Baca Juga: Opini: Digitalisasi SPBU, Kendaraan Belum Bayar Pajak Tidak Bisa Isi Bensin dan Konsumen Tidak Salah Isi BBM

Lalu dengan Shell menaikkan harga bensinnya, apakah Pertamina juga ikut menaikkan harga bensin?

Ternyata enggak Bro, sampai hari ini Pertamina belum berencana untuk menaikkan harga.

Hal itu dikatakan oleh Dewi Sri Utami, Manager Communication Relation & CSR Pertamina MOR III.

"Masih harga yang lama," ungkap Dewi Sri Utami.