MOTOR Plus-online.com - Astra Motor Yogyakarta sebagai main dealer motor Honda di wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas berikan edukasi safety riding pada para pemotor.
Tentunya edukasi ini sangat penting, agar pengendara motor bisa lebih paham lagi soal berkendara yang aman di jalan raya.
Bahkan pada tahun 2019 kemarin, sebanyak 11.994 bikers dari berbagai kalangan sudah mengikuti pelatihan bersama instruktur safety riding Astra Motor Yogyakarta.
“Sepanjang tahun 2019 kami mengadakan pelatihan bersama dengan belasan ribu peserta dengan latar belakang yang berbeda-beda," buka Marketing Region Head Astra Motor Yogyakarta Jeffry Mei Gamastra Runawang.
Baca Juga: Seru Nih, Memperingati Hari Ibu, Astra Motor Center Jakarta Adakan Bagasi PCX Challange
"Mulai dari pelajar, guru, aparat pemerintahan, karyawan swasta, anggota komunitas bikers, hingga korporasi," sambung dia.
Untuk memberikan edukasi bagi pengendara pemula yang akan dan baru memperoleh SIM, Astra Motor Yogyakarta juga memiliki program sekolah binaan safety riding.
Hingga akhir tahun 2019, ada 7 sekolah binaan yang memiliki safety riding taskforce di dalamnya yaitu SMK Muhammadiyah 3 Yogyakarta, SMK Ma’arif 1 Wates, SMK Manggalatama Cilacap, SMK Muhammadiyah 1 Imogiri, SMK Muhammadiyah Prambanan, SMK Negeri 1 Seyegan, dan SMK Muhammadiyah Karangmojo.
Enggak hanya orang dewasa saja, tapi Astra Motor Yogyakarta juga memberikan edukasi safety riding pada anak-anak lho.