MOTOR Plus-online.com - Penggunaan part custom bikin Yamaha XSR 155 kepunyaan Athanasius Ketut Hargunanto ini jadi juara Yamaha Heritage Built Denpasar 2020.
Athanasius Ketut Hargunanto merupakan builder Pro Tuner, jadi motor ini merupakan garapannya sendiri.
"Jadi saya pakai konsep Neo Bratstyle buat maju di kelas Yamaha XSR 155 kali ini," katanya.
Dengan konsep tersebut, Ketut menggabungkan antara custom, motor harian dan juga sisi retro modern dari Yamaha XSR 155.
Baca Juga: Mendarat di Jawa Barat, Yamaha XSR 155 Langsung Sedot Perhatian Pengunjung
"Konsep Neo Bratstyle ini memadukan antara motor custom buat harian yang berbalut motor retro modern," kata Ketut.
Artinya motor custom garapan Pro Tuner nantinya bisa dipakai harian.
Part custom pada motor ini lumayan banyak lho, dan semuanya dibuat khusus.
"Mulai dari sepatbor, tangki dan bodi itu terbuat dari Aluminium handmade atau buatan tangan," jelas Ketut.