MOTOR Plus-online.com - Saat ini, beli bensin Pertamina sudah semakin canggih, bro!
Soalnya, PT Pertamina (Persero) siap menerapkan pembayaran saat beli bensin secara non tunai alias cashless.
Setiap pembeli bensin Pertamina hanya perlu scan barcode melalui aplikasi MyPertamina.
Hal ini dibenarkan oleh Fajriyah Usman, Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero).
Baca Juga: Pertamina Siap Terapkan Sistem Pembayaran Non Tunai, Enggak Bisa Lagi Beli Bensin Full Tank
"Metode pembayaran ini minimum beli 1 liter," buka Fajriyah beberapa waktu lalu.
"Bisa dengan harga dan liter, transaksinya akan lebih jelas," sambungnya.
Bukannya memakai smartphone saat isi bensin justru berbahaya?
Jangan khawatir, Pertamina punya tips jitu supaya aman saat isi bensin dan bayar non tunai.