Find Us On Social Media :

Terinspirasi dari Triumph Scrambler 1200 XC, Yamaha Scorpio Z Ini Berubah Jadi Scrambler Tulen dengan Ban Pacul

By Fadhliansyah,Antonius Yuliyanto, Rabu, 12 Februari 2020 | 10:55 WIB
Modifikasi Yamaha Scorpio Gator, mirip Triumph Scrambler 1200 XC (Fajrin/otomotifnet.com)


MOTOR Plus-online.com - Yamaha Scorpio Z berkelir merah ini terinspirasi dari motor Triumph Scrambler 1200 XC.

Motor milik Idho Idris ini memang digunakan untuk penggunaan sehari-hari.

Idho Idris sendiri merupakan builder dari Galeri Motor (Gator), makanya enggak mungkin kan kalau motornya dibiarkan standar.

“Konsepnya scrambler, yang bisa dipakai harian dan diajak off road ringan, inspirasinya dari Triumph Scrambler 1200 XC,” buka pria yang akrab disapa Bule ini.

Baca Juga: Yamaha XSR155 Makin Klasik, Pasang Knalpot R9 Spesial Edition Retro Series SS

Baca Juga: Cara Menyetel Sokbreker Belakang Yamaha NMAX 2020, Biar Lebih Nyaman Boncengan

Lampu Daymaker dibungkus dengan cover headlamp, jadi beda dengan Scrambler XC (Fajrin/otomotifnet.com)

“Proyek ini sekaligus jadi sarana penghibur diri, karena bisa menghasilkan karya buat pribadi dan dipakai sendiri,” imbuh Bule yang bermarkas di Jl. Ir H. Juanda, Ciputat Raya No. 38A, Tangerang Selatan.

Tahapan modifikasi tentu dari bagian rangka.

Sebuah scrambler perlu model buntut dan jok mendatar, makanya subframe bawaan yang menanjak dipapas.

Gantinya pipa seamless 2 mm.