MOTOR Plus-online.com - Racing Boy (RCB) menjadi pelek yang wajib digunakan pada ajang balap road race MotorPrix dan OnePrix musim 2020.
Hal ini tercantum dalam regulasi teknis balap motor 2020 yang dikeluarkan oleh PP IMI.
Peraturan ini berlaku di 3 kelas utama, yaitu Bebek 4-Tak 150 cc Expert, Bebek 4-Tak 150 cc Novice dan Bebek 4-Tak 150 cc Rookie.
Pelek yang hanya boleh digunakan di kejurnas OnePrix dan MotoPrix adalah keluaran dari Racing Boy atau biasa disebut RCB.
Baca Juga: Mantap! Ini Dia Regulasi Teknik Balap Motor Road Race Kejurnas Oneprix dan MotoPrix 2020
Untuk ukuran minimal lebar pelek yang boleh digunakan adalah 1.60 inci.
Sedangkan diameternya tetap standar, yaitu 17 inci.
Racing Boy menjadi pelek yang diwajibkan di MotorPrix dan OnePrix mengalir dengan alamiah, sesuai serapan pasar dikonsumsi harian dan motor-motor balap.
Sebelum muncul peraturan wajib pelek RCB di kejurnas balap motor, pelek ini memang telah digunakan sebagian besar motor-motor balap di Indonesia.