MOTOR Plus-Online.com - Pembalap MotoGP Danilo Petrucci berguru ke juara dunia MotoGP eSport, Andrea Saveri untuk panduan dan tips menjelang debut MotoGP Virtual Race-nya.
Selain Danilo Petrucci, tes rider Ducati Michele Pirro juga akan mewakili skuad Ducati pabrikan di MotoGP Virtual Race kedua.
Di race kedua ini, menggunakan sirkuit Red Bull Ring, Austria sebanyak 10 putaran pada gim MotoGP19.
Pasalnya, Andrea Saveri berhasil membawa Francesco Bagnaia finis di posisi kedua pada MotoGP Virtual Race pertama.
Baca Juga: Bete MotoGP 2020 Belum Mulai, Danilo Petrucci Gak Ngegas Motor MotoGP, Ngegas Alat Ini Juga Jadi
Danilo Petrucci mengatakan dia telah berlatih dan menikmati kompetisi meskipun secara virtual.
Selain itu, juara MotoGP Italia tahun lalu itu juga mencari saran dari pembalap ahli MotoGP eSport untuk membawanya ke posisi terdepan.
"Ikut serta dalam Virtual Race tidak seperti balap di trek balap nyata, tetapi pada momen khusus," ungkap Danilo Petrucci dikutip dari Crash.net.
"Ini menyenangkan memiliki alternatif seperti itu untuk dapat menantang saingan saya," kata tambah Danilo Petrucci.
Baca Juga: Momen Langka, Biasanya Jack Miller Sering Jadi Pahlawan di Sirkuit, Kini Malah Dibantu Danilo Petrucci