Find Us On Social Media :

Aplikasi My Yamaha Motor Resmi Meluncur, Hanya Bisa Dipakai Pemilik Motor Maksimal Produksi Tahun 2011 Keatas

By Erwan Hartawan, Rabu, 15 April 2020 | 20:35 WIB
Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) resmi luncurkan aplikasi baru, yaitu My Yamaha Motor. (YIMM)


MOTOR Plus-Online.com - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) secara resmi meluncurkan aplikasi terbarunya.

Peluncuran aplikasi baru dari Yamaha ini langsung ditayangan dari akun youtube resmi YIMM Yamaha Motor Indonesia.

Aplikasi My Yamaha Motor bertujuan memudahkan kenyamanan dalam mengakses layanan motor Yamaha.

"Dan hari ini Yamaha Indonesia kembali meluncurkan aplikasi baru bernama My Yamaha Motor," jelas President Director PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Minoru Morimoto pada Rabu (15/4/2020).

 Baca Juga: Update Harga Motor Bebek Yamaha April 2020, Paling Murah Dibanderol Rp 16 Jutaan

Baca Juga: Aplikasi Yamaha Terbaru Bernama My Yamaha Motor Diluncurkan, Bedanya Apa dengan Aplikasi Y-Connect?

Kelebihan My Yamaha Motor bisa merangkum layanan motor Yamaha melalui portal aplikasi.

Informasi yang dimuat My Yamaha Motor adalah garansi juga kartu garansi.

Selain itu, My Yamaha Motor juga bisa menampilkan dealer resmi Yamaha menggunakan GPS pada smartphone.

Brother juga bisa menghubungi dealer resmi dengan cara mengklik layanan servis (YES 24) pada aplikasi My Yamaha Motor.