MOTOR Plus-online.com - Aktifitas riding tertunda dampak pandemi virus corona goggles alias pelindung mata tak terpakai.
Dari pada tuh goggles nganggur alias enggak terpakai dan kurang bermafaat terus jadi ribet nyimpennya dan merawatnya bisa bermanfaat nih buat tenaga medis.
Saat ini tenaga medis banyak yang kekurangan Alat Pelindung Diri (APD) dalam menangani pandemi virus corona.
X-Club mengajak para bikers yang memiliki goggles yang tidak terpakai tapi masih layak bisa disumbangin buat tenaga medis.
Baca Juga: Terjun Langsung ke Masyarakat, Begini Cara Rider Yamaha Bantu Cegah Penyebaran Virus Corona
Gerakan 1 goggles bisa menyelamatkan banyak nyawa memang murni untuk membantu kekurangan APD bagi tenaga medis.
Rencananya X-Club akan mengumpulkan 1000 goggles untuk dibagikan kepada tenaga medis yang membutuhkan.
"Awalnya dari X-Club sudah terkumpul 200 goggles yang siap dibagikan kepada tenaga medis yang membutuhkan" ujar Ario Sadewo dari X-Club.
"Kita sudah mengajak komunitas dan sudah bergerak untuk mengumpulkan goggles" tambah Ario.