MOTOR Plus-online.com - Gak salah ada pepatah kalau guru itu digugu dan ditiru sama muridnya.
Benar-benar berlaku buat murid Valentino Rossi, Francesco Bagnaia, khususnya urusan barang simulator gim balap virtual.
Valentino Rossi sampai mendatang barang canggih simulator balap mobil dan bilan siap menerima semua tantangan (main gim balap mobil red.).
Eh ternyata, hal itu langsung direspons pembalap MotoGP tim Pramac Racing.
Baca Juga: Heboh, Valentino Rossi Sampai Bilang Berani Semua Tantangan, Gara-gara Barang Canggih Ini Tiba
Pembalap yang juga menggondol hasil bagus di MotoGP Virtual race I dan II lalu menyabet hasil podium kedua dan juara.
Eh ternyata, Francesco Bagnaia juga maniak gim balap mobil.
Terbukti, Francesco Bagnaia sampai mendatangkan unit simulator gim balap mobil Fanatec.
Hal itu terlihat dari postingan di Instargram @pecco93 yang berpose sedang menjajal simulator gim balap mobil produksi Fanatec.
Baca Juga: Gokil! Prakiraan Murid Valentino Rossi di MotoGP Virtual Race Kedua Jitu Abis, Berhasil Jadi Juara