Find Us On Social Media :

Gubernur Minta Jaga Ketat Perbatasan, Ini Delapan Check Point Provinsi Jatim Siap Halau Pemudik

By Erwan Hartawan, Minggu, 26 April 2020 | 18:50 WIB
Mudik tahun ini dilarang demi memutus rantai penyebaran virus corona. (Tribunjabar.com)

MOTOR Plus-Online.com - Warga yang nekat mudik ke Jawa Timur siap-siap saja disuruh putar balik.

Ini telah diintruksikan langsung oleh Presiden Joko Widodo.

Gubernur Khofifah Indar Parawansa mengatakan pihaknya telah menyiapkan penyekatan di delapan titik pintu masuk Jatim.

Hal ini untuk mencegah arus mudik dari daerah Jabodetabek, per 24 April 2020 hingga 31 Mei 2020.

Baca Juga: Kabar Gembira Buat Bikers, Kemenhub Izinkan Mudik Buat Warga Jakarta dan Sekitarnya, Tapi Ada Syaratnya

Baca Juga: Hari Pertama Operasi Ketupat 2020, 1.689 Kendaraan Dipaksa Putar Balik ke Jakarta

Khofifah menambahkan operasi ini dilakukan Pemprov Jatim bersama Polda Jatim dan Kodam V/Brawijaya.

Sedangkan delapan titik yang disekat yakni perbatasan Tuban, Bojonegoro-Cepu, Ngawi-Mantingan-Sragen jalur biasa, Ngawi-Mantingan-Sragen jalur tol, Magetan-Larangan, Ponorogo-Wonogiri, Pacitan-Wonogiri, dan Pelabuhan Ketapang-Banyuwangi.

Check point lainnya juga dilakukan di Terminal Bus Kertonegoro, Ngawi dam Terminal Bus Kembang Putih, Tuban.

Khofifah juga menambahkan ada sanksi tegas bagi mereka yang melanggar.