MOTOR Plus-online.com - Wuih keren! Yamaha X-Ride bisa gaspol gak perlu pakai kabel gas, segini modalnya.
Yup, Yamaha X-Ride sama seperti motor matic pada umumnya, perlu kabel gas supaya bisa digas.
Teknologi canggih motor tanpa kabel gas alias Throttle-by-wire (TBW), salah satunya dipakai Honda CBR250RR.
Tapi, bukan enggak mungkin mengubah Yamaha X-Ride pakai teknologi ini.
Baca Juga: Canggih Cukup Bermodal Uang Koin Jok Yamaha NMAX Otomatis Terbuka Sendiri Tanpa Hidrolik.
Baca Juga: Motor Hanya Dipanasin, Tutup Tangki Bensin Berkerak Parah Padahal Selalu Diisi Bensin Pertamax
Muhammad Saiful Bahri dari bengkel dyno Farm Tunning berhasil membuat Yamaha X-Ride lansiran 2015 jadi pakai TBW.
"Sebenarnya ini motor riset, salah satunya riset throttle-by-wire. Sekalian nyoba Maxx ECU." kata Saiful.
"ECU universal untuk 2 tak, 4 tak, mobil sampai 6 silinder, mesin rotary sampai 3 rotor." jelas pria yang akrab disapa Ipul itu.
"Harganya Rp 19 jutaan," beber pria yang workshop-nya ada di Jl. Pertanian I No. 88B, Lebak Bulus, Jaksel.