Find Us On Social Media :

Baru Tahu, Perangkat Tambahan di Swing Arm Motor MotoGP Ducati, Namanya Sama Seperti Alat Makan

By Joni Lono Mulia, Senin, 11 Mei 2020 | 21:25 WIB
Motor MotoGP Ducati Desmosedici pelopor aplikasi perangkat tambahan di swing arm yang namanya ternyata sama dengan alat makan, sendok (Instagram/Ducati Corse)

MOTOR Plus-online.com - Baru tahu ternyata perangkat tambahan di swing arm atau lengan ayun di motor MotoGP Ducati tahun lalu, namanya sama dengan alat makan, sendok.

Ya, sendok begitu sebutan perangkat yang bikin heboh jagat MotoGP di 2018 silam, sampai-sampai empat skuat pabrikan ajukan protes apakah alat itu sesuai aturan tidak.

Hingga akhirnya, direktur teknis Dorna menjelaskan bila perangkat itu tidak melanggar aturan.

Eh, tidak berselang lama semua tim ikut-ikutan mencomot perangkat tambahan di swing arm atau lengan ayun.

Namanya pun sempat macam-macam seperti air scoop dan lainnya.

Baca Juga: Apa Maksudnya NIh? Valentino Rossi Dibilang Orang Beruntung Sama Maverick Vinales, Gara-gara Ngegas Motor Terus

Baca Juga: Wajib Paham, Selain Bendera Instruksi, Pembalap MotoGP Juga Harus Tahu Wujud Bendera Informatif

Ternyata, nama singkat dan padat dari perangkat itu adalah sendok yang dalam bahasa Inggrisnya spoon.

Kenapa sendok? Karena dilihat dari bentuknya yang seperti sendok serta menilik dari fungsi perangkat itu yang merupakan kelengkapan dari aerofairing depan.

Aliran angin dari depan kemudian di arahkan oleh perangkat sendok ke bagian roda sesuai arah putaran roda.

Efeknya, menghilangkan angin turbulensi yang efeknya membuat downforce lebih maksimal di bagian belakang.

Kompensasi itu membuat dampak roda depan tidak mudah jengat atau wheelie.

Baca Juga: Wajib Tahu Nih, Barang Apa Yang Paling Enteng di Motor MotoGP? Ternyata Punya Peran Paling Berat

Perangka tambahan di swing arm atau lengan ayun diberi nama sendok. Ducati pertama kali kenalkan sekarang diikuti pabrikan lain, termasuk Italia (MotoGP)