Find Us On Social Media :

Wow! 5 Pembalap MotoGP Dengan Pengikut Di Medsos Paling Banyak, Udah Tembus Jutaan

By Joni Lono Mulia, Rabu, 13 Mei 2020 | 13:00 WIB
Pembalap MotoGP yang memiliki jumlah followers di media sosial Instagram udah tembus di angka jutaan (Yamaha MotoGP, HRC, Aprilia, Ducati Motor Holding Spa)


MOTOR Plus-online.com - Gak sangka dari 22 pembalap MotoGP musim ini, hanya 5 saja yang punya follower di akun Instagram sampai udah tembus jutaan.

Data itu diperoleh dari pengecekan langsung masing-masing akun Instagram pembalap MotoGP yang dilakukan MOTOR Plus-online Rabu pagi tadi, (13/5/2020).

Dari 5 akun Instagram yang follower paling banyak antara lain Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha MotoGP), Marc Marquez (Repsol Honda Team), Andrea Iannone (Aprilia Racing Team Gresini).

Kemudian ada Andrea Dovizioso (Ducati Team) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP).

Nama pembalap yang bikin kejutan tentunya Andrea Iannone yang mencatat total followers Instagram terbanyak ketiga.

Baca Juga: Valentino Rossi Beberkan Fakta Perseteruan Dengan Toni Elias dan Bukan Soal Kalah di Portugal, Tapi Gara-gara Ini

Baca Juga: Kabar Baik, Valentino Rossi Kembali Ngegas di MotoGP Virtual Race IV, Nih Daftar Pesertanya

Andrea Iannone saat ini lagi jadi topik hangat di MotoGP terkait dengan kasus tuduhan penyalahgunaan doping di MotoGP Malaysia 2019 silam.

Dari proses sidang Andrea Iannone dihukum skorsing 18 bulan meskipun tidak terbukti sengaja melakukan doping.

Andrea Iannone saat ini menjalani proses banding ke Pengadilan Arbitrase Olahrag (CAS).

Harapannya Andrea Iannone bisa memenangi pengadilan banding yang keputusannnya keluar di akhir Juni atau awal Juli.

Pembalap MotoGP dengan angka followers terbanyak adalah tidak lain dan tidak bukan, Valentino Rossi.

Baca Juga: Sekian Banyak Murid Valentino Rossi, Cuma Dua Yang Ikut Ngegas Latihan di Motor Rancah VR46, Ini Alasannya