MOTOR Plus-online.com - Luar biasa, Jorge Lorenzo baru juga ikut perdana MotoGP Virtual Race, Minggu (31/5/2020), tak disangka-sangka berhasil jadi juara.
Sekaligus Jorge Lorenzo membuktikan bila dirinya nggak malu-maluin tampil di balapan virtual MotoGP.
Jorge Lorenzo bikin rekor di MotOGP Virtual Race tampil perdana di MotOGP Virtual Race, berhasil meraih pole position sekaligus jadi juara.
Kalau dalam peribahasa Romawi sih Veni, Vidi, Vici.
Baru datang, terus melihat dan menang.
Baca Juga: Gak Pengin Malu-Maluin, Jorge Lorenzo Latihan Serius Ngadepin MotoGP Virtual Race, Gengsi Taruhannya
Baca Juga: Segarkan Ingatan, MotoGP Virtual Race V Kembali Ngegas Akhir Pekan Ini, Jangan Sampai Lewat
Klop dengan performa Jorge Lorenzo di MotoGP Virtual Race di sirkuit Silverstone - Inggris, (31/5/2020).
Jorge Lorenzo membantai pembalap MotoGP yang sudah wara-wiri di balapan virtual MotoGP sejak awal seperti Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia.
Bahkan Jorge Lorenzo jadi pembalap Yamaha yang langsung menang di penampilan perdana di MotoGP Virtual Race.
Bandingkan dengan Maverick Vinales yang baru bisa juara di usaha yang ketiga kalinya atau Valentino Rossi baru bisa podium 3 di balap virtual MotoGP keduanya.
Tak hanya itu Jorge Lorenzo juga berhasil mengasapi Fabio Quartararo yang sejak balapan virtual MotoGP pertama selalu tampil menjanjikan.