Find Us On Social Media :

Waduh, Hacker Serang Honda Global Sampai Hentikan Produksi Motor

By Reyhan Firdaus, Rabu, 10 Juni 2020 | 20:10 WIB
Honda Motor Co., Ltd. menutup pabrik di Jepang dan membuka di China (KIM KYUNG-HOON)

MOTOR Plus-online.com - Gila benar, Honda Global umumkan kalau mereka diserang oleh hacker.

Hal ini diumumkan melalui akun resmi Twitter Honda Automobile Customer Service Twitter, pada 8 Juni 2020.

Disebutkan kalau operasi dan produksi Honda Global terpengaruh oleh serangan hacker.

Yang bikin pusing, produksi kendaraan Honda seperti mobil dan motor ikut terganggu.

Baca Juga: Raup Rp 31,5 Milyar Punya Harley-Davidson Hacker Tamatan SMA Ini Sanggup Bobol Server AS

Baca Juga: Viral, Bocah 15 Tahun Jadi Hacker, Langsung Belikan 2 Motor Buat Orang Tuanya

Serangan hacker ini terjadi pada hari Minggu 8 Juni 2020.

Di mana hacker menyerang sistem komputerisasi Honda.

Dampaknya, para karyawan tidak bisa mengakses server, software bahkan mengecek e-mail.

Tentu saja hal ini krusial dalam operasi pabrik, yang sekarang sudah sepenuhnya digital alias fully digital.