Find Us On Social Media :

Jangan Bingung Premium Pertalite atau Pertamax, Ini Daftar Bensin yang Cocok Sesuai Merek dan Tipe Motormu

By Aong, Selasa, 23 Juni 2020 | 10:19 WIB
Cocokkan bensin Premium Pertalite dan Pertamax sesuai merek dan tipe motor (Pertamina)

MOTOR Plus-online.com - Pemilik motor pasti banyak yang bingung motornya diisi bensin Premium, Pertalite atau Pertamax yang cocok.

Akhirnya pemilik motor memilih berdasarkan harga bensin padahal tidak cocok dengan spek mesin motornya.

Ketika awal bulan motornya diisi bensin Pertamax, tengah bulan isi bensin Pertalite dan akhir bulan diisi bensin Premium.

Padahal gampang banget buat menentukan bensin yang cocok sesuai spek motor.

Baca Juga: Sering Disepelein, Tapi Sudah Tau Cara Benar Isi BBM Self Service?

Baca Juga: Pom Bensin Pertamina Siap Terapkan New Normal, Bikers Wajib Pakai Masker dan Turun dari Motor

Di dalam memilih bensin bisa dilihat dari spek teknis motor sendiri.

Spek teknis paling pengaruh yaitu rasio kompresi dari mesin motor.

Ketika beli motor biasanya disodori brosur yang isinya spek teknis dari motor tersebut.

Salah satu spek teknis dari motor yaitu rasio kompresi, yang menentukan apakah bensin motor pakai Premium, Pertalite atau Pertamax.

Baca Juga: Banyak yang Belum Tahu! Beda Jenis Bensin Yamaha NMAX dan All New NMAX Kalau Performa Mau Maksimal

Atawa bisa juga buka website dari APM atau pabrikan motor tersebut untuk tahu spek teknis yang menyangkut rasio kompresi tersebut.