Find Us On Social Media :

Awas Bro, Oli Gardan di Motor Matic Honda Gak Boleh Kelebihan, Ini Penyebabnya

By Ardhana Adwitiya, Sabtu, 27 Juni 2020 | 13:00 WIB
Ilustrasi CVT motor matic Honda (YouTube.com/MOTOR Plus)

MOTOR Plus-online.com - Oli gardan yang melumasi transmisi di motor matic Honda enggak boleh kelebihan.

Selain oli mesin, oli gardan juga perlu diperhatikan kondisinya.

Ditambah oli gardan juga wajib diganti secara berkala.

Kapasitas oli gardan buat motor matik Honda sama semua bro.

Baca Juga: Masih Ada yang Belum Tahu, Berapa Lama Sekali Oli Gardan di Motor Matic Harus Diganti?

Baca Juga: Sebelum Servis, Intip Daftar Harga Oli, Cairan Pendingin, Oli Gardan Sampai Minyak Rem Resmi Motor Honda

Enggak Percaya? Langsung aja tanya pakarnya dari AHASS Wahana Ciputat, Tangerang Selatan.

"Meskipun beda kubikasi mesin, daya tampung oli gardan matic Honda semua sama, yaitu 120 ml," beber Ahmad Matih, Service Advisor yang bertugas di Jl. Ir. Juanda No. 43, Cempaka Putih, Ciputat, Tangerang Selatan.

"Namun saat pengisian oli gardan enggak perlu khawatir kelebihan," sambungnya.

"Sebab oli akan tumpah keluar kalau kapasitasnya sudah tercukupi," lengkapnya.