Find Us On Social Media :

Hiks, Gengsi Italia di MotoGP 2021 Tergantung Andrea Dovizioso

By Joni Lono Mulia, Sabtu, 27 Juni 2020 | 16:00 WIB
Andrea Dovizioso jadi taruhan gengsi Italia sebagai pembalap tim MotoGP pabrikan musim 2021. Itu pun kalau Andrea Dovizioso setuju bertahan bersama Ducati musim depan (Twitter @andreadovizioso)

MOTOR Plus-online.com - Hiks, gengsi Italia di MotoGP 2021 tergantung Andrea Dovizioso, lo kok bisa begitu? 

Gengsi pembalap MotoGP Italia di MotoGP 2021 gengsinya kalah dari pembalap Spanyol. 

Total 6 tim MotoGP pabrikan di musim depan hampir sebagian besar isinya pembalap Spanyol. 

Jauh berbeda dengan MotoGP musim ini (lihat tabel), masih beberapa pembalap MotoGP Italia di skuat MotoGP pabrikan.

Baca Juga: Bikin MIris, Italia Udah Kalah Pamor Sama Spanyol di MotoGP 2021

Baca Juga: Sedih, Alex Rins Balapan MotoGP Tanpa Penonton, Janjikan Hal Ini

Sebut saja Valentino Rossi (Yamaha MotoGP); Andrea Iannone (Aprilia Racing) dan Andrea Dovizioso serta Danilo Petrucci (Ducati Team). 

Apalagi pembalap MotoGP banyak yang memimpikan untuk bisa jadi pembalap tim MotoGP pabrikan. 

"Mimpi jadi nyata rasanya bisa tampil di ajang balap MotoGP dan bisa bergabung di tim pabrikan," beber Fabio Quartararo yang musim depan menjadi pembalap tim Yamaha MotoGP. 

Bicara soal gengsi jadi pembalap di tim pabrikan.

Sepertinya, pembalap Italia di MotoGP musim depan kehilangan pamor, kalah dari pembalap Spanyol.

Baca Juga: Akhirnya, Jack Miller Ngegas Motor di TreK Aspal, Sampai Ucap Syukur

DAFTAR TIM DAN PEMBALAP SKUAT MOTOGP MUSIM INI

 TIM PABRIKAN  PEMBALAP   NEGARA
 Yamaha MotoGP  Valentino Rossi  Italia
   Maverick Vinales   Spanyol
 Suzuki MotoGP  Alex Rins  Spanyol
   Joan Mir  Spanyol
 Repsol Honda  Marc Marquez  Spanyol
   Alex Marquez  Spanyol
 Ducati Team  Andrea Dovizioso  Italia
   Danilo Petrucci  Italia
 KTM Factory Racing  Pol Espargaro  Spanyol
   Brad Binder  Afrika Selatan
 Aprilia Racing  Aleix Espargaro  Spanyol
   Andrea Iannone  Italia