MOTOR Plus-Online.com - Keren nih, otoped listrik enggak mau kalah sama motor bakal gelar ajang balapan pada tahun 2021.
Kalau ajang balap motor memang sudah menjadi tontonan lumrah.
Tapi gimana kalo otoped listrik atau e-scooter menjadi sebuah ajang balap? Tentu saja bikin banyak yang penasaran nih.
Kabarnya Otoped listrik bakal menggelar ajang balap bernama Electric Scooter Championship (ESC) mulai 2021.
Baca Juga: Wih Bukan Cuma Bikin Motor, Yamaha Kenalin Sepeda Listrik, Harganya Lebih Mahal dari NMAX
Baca Juga: Bikers Dapat Saingan, Kemenhub Perbolehkan Skuter dan Otopet Listrik Mengaspal Asal.....
Melansir Electrek, digelarnya balap otoped listrik bertujuan agar bisa merangkul lebih banyak kalangan.
Jangkauan atau sasarannya lebih luas dibandingkan harus menggelar balap motor listrik.
"Kejuaraan ini bisa merekrut beragam kalangan, baik pembalap, pengendara sepeda, skater, snowboarder, pengendara sepeda motor, bahkan pembalap e-sports," papar penyelenggaranya dikutip dari Electrek.