Bikin Bangga, Motor Listrik Buatan Indonesia Bakal Meluncur di Makau

By Rabu, 05 Agustus 2020 | 14:10
Grid Networks Bikin bangga, motor listrik buatan Indonesia Katalis EV.1000 bakal meluncur di Makau
Bikin bangga, motor listrik buatan Indonesia Katalis EV.1000 bakal meluncur di Makau (Istimewa)

MOTOR Plus-online.com - Bikin bangga motor listrik buatan Indonesia, Katalis EV.1000 bakalan meluncur di Makau.

Di tengah masa sulit pandemi yang berkepanjangan,motorkarya anak bangsa meluncur di level internasional.

Studio brand dan desainotomotif asal Jakarta, Katalis Company kini berkolaborasi dengan galeri otomotif asal Perancis, TheArsenale.

Alhasil, lahirlah motor listrik yang berdesain vintage dengan namaKatalis EV.1000 TheArsenale special edition.

Baca Juga: Bereinkarnasi, Honda Bakal Hidupin Lagi Motor Lipat dengan Mesin Elektrik

Baca Juga: Dijual Seharga Honda BeAT, Kapasitas Mesin 400 cc dan Muat Sampai 4 Orang Dijamin Gak Bakal Kehujanan

Grid Networks Katalis EV.1000 didominasi warna hitam matte (doff) yang dibalut dengan ornamen strip berwarna oranye sesua guidelines TheArsenale.

Katalis EV.1000 didominasi warna hitam matte (doff) yang dibalut dengan ornamen strip berwarna oranye sesua guidelines TheArsenale. (Istimewa)

Katalis EV.1000 TheArsenale special edition ini adalah turunan dari Katalis EV.500 yang dirilis pada bulan April lalu.

"Awalnya kami diajak oleh TheArsenale untuk memajang Katalis EV.500 di galeri mereka yang berada di City of Dreams, Makau," kata Head of Strategy Katalis, Joseph Sinaga dalam rilis resmi, Selasa (4/8/2020).