Waduh! MotoGP Austria 2020 Diprediksi Bakal Hujan, Siap-siap Wet Race

By Jumat, 14 Agustus 2020 | 15:00
Grid Networks MotoGP Austria 2020 diprediksi bakal hujan, siap-siap wet race di sirkuit Red Bull Ring
MotoGP Austria 2020 diprediksi bakal hujan, siap-siap wet race di sirkuit Red Bull Ring (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Waduh MotoGP Austria 2020 diprediksi bakal hujan, siap-siap wet race nih.

MotoGP Austria siap digelar di sirkuit Red Bull Ring, akhir minggu ini(14-16/8/2020).

Kabar buruknya, pembalap MotoGP kemungkinan akan menghadapi wet race pertama setelahMotoGP Valencia 2018.

Badan prakiraan cuaca setempat mengabarkanbahwa kondisi balapan mungkin akan berubah akhir pekan ini.

Baca Juga: Resmi! MotoGP Misano Jadi Gelaran Balap Perdana yang Dihadiri Penonton

Baca Juga: Jelang MotoGP Austria 2020, Test Rider Ducati Gantikan Murid Valentino Rossi

Cuaca di Red Bull Ring akhir pekan ini sulit untuk diprediksi, dan begitu juga kondisi trek.

Kedua topik tersebut dibahas dalam Press Conference sebelum MotoGP Austria.

Acara itu dihadirijuara MotoGP sirkuit Brno Ceko, Brad Binder (Red Bull KTM Factory Racing), Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT), Johann Zarco (Esponsorama Racing).

Selain itu, Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT), Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Miguel Oliveira (Red Bull KTM Tech 3) juga turut hadir.